Platform blogging gratis terbaik – Apakah anda sedang mencari platform blog gratis terbaik untuk memulai blog anda sendiri dengan budget yang terbatas?
Di tahun 2021, ada banyak plarform gratis yang bagus untuk anda memulai blog, terlepas dari apa tujuan anda membuat blog. Jika anda ingin membangun blog dengan platform anda sendiri, anda dapat menggunakan WordPress. Untuk membuat komunitas pelanggan, anda mungkin bisa menggunakan platform Substack atau Ghost. Anda juga dapat menggunakan platform Medium untuk mendapatkan akses ke audiens dari Medium dan lain sebagainya.
Tidak peduli apa tujuan anda untuk membuat blog, ada berbagai platform blog gratis yang bisa anda gunakan sesuai kebutuhan anda.
Disini kami akan membahas 4 platform blogging gratis terbaik menurut versi kami.
Daftar Isi
Platform Blogging Gratis Terbaik
Berikut 6 platform blogging gratis terbaik yang bisa anda gunakan.
1. WordPress.org (WordPress Self Hosted)
Secara statistik, WordPress sejauh ini merupakan cara yang paling populer untuk membuat blog dan semua jenis situs web pada umumnya. Lebih dari 40% dari semua situs web yang ada saat ini, semuanya dibuat dengan menggunakan WordPress.
Awalnya WordPress dibuat hanya sebagai platform blogging yang lalu kemudian berubah menjadi solusi pembuatan situs web yang lengkap. Meskipun WordPress masih sangat bagus digunakan sebagai platform blogging, ini artinya anda juga memiliki fleksibilitas untuk memperluas dan menambahkan fitur baru ke blog anda di masa mendatang, seperti membuat kursus online anda sendiri atau menambahkan toko online yang menjual merchandise di blog anda.
Untuk bisa melakukan itu semua, anda dapat menggunakan puluhan ribu tema (untuk mengontrol design blog anda) dan plugin (untuk menambahkan fitur baru ke blog anda) dan sebagian besar dari plugin dan tema itu GRATIS.
Penting untuk diingat bahwa meskipun perangkat lunak WordPress itu sendiri 100% gratis, anda memerlukan hosting untuk menjalankan perangkat lunak WordPress, yang pasti membutuhkan biaya pembelian hosting dan domain.
Karena blog WordPress anda harus dimuat dengan cepat, gunakan hosting Cloud terbaik dengan harga yang lebih masuk akal dan tentunya dengan tim support yang bisa membantu anda kapanpun anda butuhkan.
Anda dapat menemukan hosting WordPress gratis yang mungkin cocok untuk membuat blog yang hanya sekedar karena hobi. Tetapi, jika abda berniat untuk membuat blog yang serius atau jangka panjang, tidak salah untuk berinvestasi dalam membeli layanan hosting yang tidak hanya murah tetapi juga berkualitas.
2. WordPress.com
Jika anda berencana untuk membuat blog sederhana, anda bisa menggunakan platform WordPress.com.
Dengan menggunakan platform ini, anda benar-benar bisa membuat blog dengan cepat dan 100% gratis tanpa mengeluarkab biaya untuk hosting dan domain.
Jika anda ingin menggunakan nama domain sendiri, menggunakan berbagai tema dan plugin, menambahkan berbagai fitur baru kedalam blog anda, anda harus mengupgrade versi WordPress anda ke versi Premium dengan harga Rp 298.000 perbulannya.
Namun jika anda hanya ingin membuat blog yang sederhana dan gratis tanpa memikirkan fleksibilitas, maka anda bisa menggunakan versi gratisnya.
3. Blogger / Blogspot
Platform gratis berikutnya adalah Blogger. Disini anda bisa membuat blog secara gratis 100%. Selain itu, anda juga bisa menggunakan nama domain anda sendiri untuk dihubungkan ke Blogspot anda.
Namun sayangnya, platform ini seperti tidak ter-urus oleh Google. Sekian lamanya kami melihat Blogger (yang lebih dikenal dengan Blogspot), tidak ada perubahan apapun pada interface Blogger. Selain itu, anda hanya bisa menggunakan tema sangat terbatas jumlahnya. Platform ini juga tidak memungkinkan anda menambahkan fitur toko online jika kedepannya anda ingin menjual merchendise secara profesional di blog anda.
Terlepas dari itu semua, anda benar-benar bisa menggunakan Blogger secara gratis dan ini adalah opsi terbaik untuk membuat blog sederhana setelah WordPress.com.
4. Medium
Menurut kami, Medium adalah perpaduan yang menarik dari platform blog dan publisher. Sebagai penulis, anda dapat mendaftar dan mulai membuat postingan seperti platform blog lainnya. Tetapi karena anda menerbitkan konten anda di platform Medium, anda juga memiliki kesempatan untuk menampilkan konten anda kepada pembaca Medium karena Medium sudah memiliki basis pembaca.
Namun sisi negatifnya adalah, anda agak terkunci di platform Medium. Jadi dalam jangka pendek, platform ini akan bermanfaat untuk mendapatkan audiens bawaan dari Medium ini. Tetapi dalam jangka panjang, mungkin lebih bermanfaat untuk membangun platform anda sendiri menggunakan sesuatu seperti WordPress.org, terutama jika tujuan anda adalah mencari nafkah dari blog anda.
Di sisi lain, jika anda tidak peduli dengan uang dan hanya ingin tulisan anda dibaca oleh orang banyak, Medium bisa menjadi pilihan yang bagus.
Kesimpulan
Itu tadi 4 platform blogging gratis terbaik yang bisa anda gunakan. Namun, jika anda hanya membuat blog karena hanya sekedar hobi, maka kami lebih merekomendasikan anda menggunakan platform WordPress.com. Tetapi jika anda ingin membuat blog untuk menghasilkan uang dengan cara anda sendiri, maka gunakanlah WordPress.org atau WordPress self hosted.